5 Fakta Aliran Dana Andi Tenri Bilang Radisyah, Cucu SYL Raup Puluhan Juta dari Kementan

PORTAL MEDAN. Kasus gratifikasi Rp44,5 miliar oleh eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) kian terkuak.

Dalam hal ini, cucu SYL yakni Andi Tenri Bilang Radisyah Melati ikut terseret dalam kasus kakeknya.

Diketahui, fakta cucu perempuan SYL yang kerap disapa Bibie ini ternyata telah raup puluhan juta dari Kementerian Pertanian (Kementan).

Berikut 6 Fakta Aliran Dana Cucu SYL:

1. Dapat Posisi sebagai Tenaga Ahli di Kementan

Hal ini dikonfirmasi oleh Rininta Octarini selaku Protokol eks Mentan SYL yang dilansir Kilat.com dari akun X @maximilan_angel.

"Kalau saya tidak salah ingat Bibi jadi Tenaga Ahli Sekjen di Bidang Hukum itu sejak tahun 2022," jelas Rininta.

2. Pakai Mobil Dinas Kementan

Berdasarkan informasi yang beredar, Bibie diketahui menggunakan mobil dinas dengan dalih tengah menjabat sebagai tenaga ahli.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kepala Badan Standardisasi Instrumen Pertanian Fadjry Djufry dalam persidangan kasus SYL

Fadjry mengatakan mobil yang dipinjamkan ke Tenri merupakan mobil kantor. Ia mengatakan mobil itu adalah Toyota Nav.

"Kenapa bisa dipakai cucunya itu? Kaitannya apa? Ini kan mobil negara," cecar Jaksa.

"Kalau tidak salah sebagai Tenaga Ahli Menteri di Biro Hukum," jawab Fadjry.

3. Digaji Rp10 juta per Bulan

Selama menduduki jabatan sebagai tenaga ahli di Kementan, Bibie diketahui menerima gaji sebesar Rp10 juta per bulan.

"Setahu Saudara pernah nggak dia nerima uang honorer?" tanya jaksa.

"Iya pernah," jawab protokol eks Mentan.

"Rp 10 juta?" tanya jaksa.

"Pernah," tandas Rininta dalam persidangan.4. Terima uang Rp20 juta dari Kementan

Berdasarkan informasi yang dikutip Kilat.com, cucu SYL diketahui menerima uang sebesar Rp20 juta dari Kementan

Hal ini juga terkuak dalam persidangan terkait aliran dana kasus gratifikasi SYL.

5. Beli Tiket Pesawat Kelas Bisnis Pakai Dana Kementan

Tidak sendirian, cucu SYL membeli tiket perjalan ke Makassar beserta ibu kandungnya yakni Indira Chunda Thita Syahrul.

"Saudara pernah nggak diminta membelikan tiket untuk keluarganya Pak Menteri?" tanya jaksa.

“Iya pernah Pak, untuk Ibu Thita dan Bibie” jawab Rininti, protokol eks Mentan.(kilat.co)


http://dlvr.it/T7M4xP
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak