Klinik Kecantikan Tompi Digeruduk Massa, Saluran Air Ditutup, Tuntut Bangunan Dibongkar, Ada Apa?

PORTAL MEDAN.  
Puluhan warga Pondok Aren menggeruduk klinik kecantikan milik Teuku Adifitrian alias Tompi di wilayah Kelurahan Perigi, Kota Tangerang Selatan. Mereka meminta klinik membongkar area parkir yang menutupi jalur aliran kali. 



Dengan membawa keranda dan berpakaian hitam, massa yang mengatasnamakan aliansi Pondok Aren menyuarakan aksinya di depan klinik milik dokter sekaligus penyanyi itu

Apri, koordinator aksi, menyebut dalam pembangunannya klinik ini dianggap melakukan pelanggaran. Dirinya Bersama puluhan warga datang dan meminta kejelasan. 

"Ini aspirasi masyarakat berkaitan dengan peraturan yang sudah ada dan sudah dibuat tentang usaha. Ini tentang klinik milik Tompi yang terindikasi melakukan pelanggaran dengan pembetonan kali yang digunakan untuk parkir bagi kepentingan komersial," kata Apri, Senin 25 September 2023.

Pihaknya khawatir jika nanti musim hujan tiba daerah tersebut akan terjadi banjir. Warga pun meminta Pemkot Tangerang Selatan menindak tegas klinik milik Tompi ini.

"Kami masyarakat mengawal atas aturan yang telah dilanggar dan meminta OPD yang ada di tangsel untuk berani menindak tegas. Kami masyarakat meminta untuk ini segera dibongkar," ujarnya. 

Sementara itu pemilik klinik, Tompi, mengaku dirinya tidak mengetahui persoalan tersebut. Ia berdalih saat membeli tanah kondisinya sudah seperti itu.

"Dulu, kan, bekas pom bensin dan ini sudah begini, bukan saya yang bangun," kata Tompi. 

Tompi menuturkan sudah mengecek surat-surat dari Pemerintah Kota Tangerang Selatan. “Dinas pengairan yang memperbolehkan itu dibangun dengan syarat tertentu seperti menjaga kebersihan," ujarnya.***


http://dlvr.it/Swf6B5
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak