Terungkap! Ini Alasan Sebenarnya Aiman Witjaksono Undur Diri dari Kompas TV

PORTAL MEDAN.   Jurnalis terkenal, Aiman Witjaksono kabarnya ia memutuskan untuk unduh diri dari Kompas TV. Kabar pengunduran diri Aiman Witjaksono pembaca berita Kompas TV ini tentu mengejutkan publik yang kerap menyaksikannya di Kompas TV selama ini. Mulanya, Aiman Witjaksono sampaikan kabar tersebut melalui media sosial akun Twitternya @AimanWitjaksono. Ia mengunggah cuplikan siaran terakhirnya menjadi news anchor di Kompas TV. Tak lama umumkan undur dirinya dari presenter berita, Aiman Witjaksono mengungkapkan alasan sebenarnya ketika menjadi bintang tamu dalam podcast YouTube The Leonardo’s. Sebelumnya Onad selaku host dalam podcastnya menanyakan alasan Aiman Witjaksono mengundurkan diri dari Kompas TV. “Kenapa tiba-tiba lo pamit? Maksud gua itu kan acara yang membesarkan nama lo,” tanya Onad pada Aiman, seperti yang dikutip dari YouTube The Leonardo’s, Kamis (20/10/2022). Menanggapai pertanyaan Onad, Aiman memberikan jawaban yang eksklusif terkait alasan dirinya undur diri dari Kompas TV. “Dipercaya untuk posisi yang lebih tinggi, yang memiliki tanggung jawab yang lebih besar di Grup MNC,” ungkap Aiman. Lebih lanjut, Aiman Witjaksono menceritakan bahwa kepindahannya dari Kompas TV ke Grup MNC bukanlah sesuatu hal yang baru. Sebelum meniti karir di Kompas TV, Aiman mengawali karir jurnalisnya di RCTI. “Sungguh itu bukanlah hal yang baru sebetulnya, karena itu (Grup MNC) adalah tempat lahir gue,” jelas Aiman. Lebih lanjut, Aiman memberitahukan jika dirinya kini telah bergabung dengan INews. “Gua kan awalnya di RCTI, lalu ke Kompas TV dan sekarang gua kembali ke RCTI dan sekarang punya TV berita yang Namanya INews,” kata Aiman.  Sebelumnya, Aiman sempat membuat pesan lainnya sebagai tanda pamit setelah 11 tahun menjadi seorang jurnalis di Kompas TV melalui Instagram pribadinya. “Jelang 11 tahun yang sangat berwarna. Meniti jalan setapak di tengah segala keterbatasan, lalu berkembang menjadi lembaga yang diperhitungkan. Lewat kerja tim yang luar biasa, tak kenal lelah berpikir dan bekerja,” tulis Aiman di Instagram @aimanwitjaksono. “Bukan sekadar memberi apa yang diinginkan, tapi jauh dari itu menantang tanya akan manfaat apa yang bisa dipersembahkan. Jurnalisme Makna yang selalu diajarkan kepada kami, dari sang Guru Bangsa Mendiang Pak Jakob Oetama,” tulisnya lagi. “Semoga Tuhan selalu menunjukkan jalan kita untuk majunya Bangsa, bersama-sama! Saya #Aiman Witjaksono...Saya Pamit, Salam!” tulis pesan pamit Aiman sebagai jurnalis Kompas TV di akhir captionnya. (suara.com/artikelasli)
http://dlvr.it/SbQm30
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak