OTOMOTIF PORTAL MEDAN. Last updated on 27 Mei, 2022 Prinsip mekanisme kerja dari Suzuki Smart Hybrid untuk mencapai efisiensi sangat praktis bagi pengendara Jakarta, Autos.id – Sebagai produsen yang berkomitmen dalam menciptakan kendaraan yang efisien, kompak, dan memiliki durabilitas yang tinggi, Suzuki terus fokus dan konsisten mengembangkan teknologi baru yang ramah lingkungan serta dapat mengoptimalkan tingkat efisiensi mesin dengan tujuan mengurangi penggunaan bahan bakar serta emisi gas buang CO 2. Hal tersebut turut sejalan dengan upaya Pemerintah dalam menurunkan emisi gas rumah kaca sebesar 29% hingga 41% pada tahun 2030, dimana komitmen tersebut dilaksanakan dalam ratifikasi Paris Agreement COP26 (UU No.16/2016). Dengan teknologi Suzuki Smart Hybrid juga menandakan langkah awal Suzuki di Indonesia untuk membantu Pemerintah mewujudkan target netralitas karbon pada tahun 2060. Karena teknologi elektrifikasi di industri otomotif semakin berkembang dan memberikan beragam pilihan sesuai kebutuhan masyarakat. Tak terkecuali pilihan akan kendaraan yang lebih efisien dan ramah lingkungan. “Saat ini industri otomotif sudah memasuki era elektrifikasi. Oleh karena itu, Suzuki mengenalkan teknologi elektrifikasi Suzuki Smart Hybrid yang lebih modern, efisien, kompak, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Suzuki Smart Hybrid adalah teknologi yang kami yakini bisa diserap dengan baik oleh pasar,” terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales. Ada beberapa keuntungan yang ditawarkan Suzuki Smart Hybrid kepada pengendara yaitu : * Penggunaan Integrated Starter Generator (ISG) yang membuat kendaraan lebih hemat bahan bakar. Hal ini dikarenakan saat berhenti atau mesin mati, baterai yang akan berkerja. Kemudian saat mobil akselerasi, baterai yang membantu menambahkan tenaga ke mesin. Dan saat restart, ISG lah yang memutarkan mesin untuk menyalakan mesin. * Biaya operasional yang relatif lebih murah karena penggunaan bahan bakar yang menjadi lebih efisien. * Nyaman digunakan saat berkendara di kondisi jalanan yang macet, karena saat menghadapi jalanan yang macet, pengereman dan pergerakan mesin mobil akan berubah menjadi energi listrik yang tersimpan di dalam baterai. * Mobil dengan teknologi Hybrid menjadi mobil yang ramah lingkungan karena mengurangi polusi udara yang terus meningkat dan tentunya rendah emisi gas buang “Kami mengembangkan teknologi Suzuki Smart Hybrid ini berdasarkan riset internal yang kami lakukan. Suzuki Smart Hybrid disesuaikan dengan pangsa pasar dan tren otomotif untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan advanced technology yang lebih efisien dan ramah lingkungan,” tutup Donny. The post Suzuki Smart Hybrid, Tawarkan Beberapa Keuntungan appeared first on Autos.id.
http://dlvr.it/SR9j9C
http://dlvr.it/SR9j9C